CONTOH NOTULEN TENTANG BAHAYA CAHAYA RADIASI PADA ALAT ELEKTRONIK



A.    Waktu pelaksanaan    
·         Hari/tanggal         : Selasa, 17 Februari 2015
·         Waktu                  : 11.00-11.20
·         Tempat                 : Kelas VIIIA, SMP Negeri 01 Yosowilangun
·         Peserta diskusi     : èModerator             : Helmalia Wilda Sofina
  èKetua diskusi        : Farida Farkhatuz Zuhriyah
  èNotulis                  : Rahma Nurin Ihzani
  èAnggota diskusi    : Siswa VIIIA
B.     Pelaksanaan
Acara diskusi : Bahayanya Radiasi Elektromagnetik Bagi Kehidupan Manusia
1)      Pembukaan
Diskusi dibuka dengan bacaan Basmalah bersama-sama.
2)      Penyampaian materi
Penyampaian materi diskusi sebagai berikut :
ü  Bahaya cahaya radiasi pada laptop dan WIFI.
ü  Bahaya cahaya radiasi pada handphone.
ü  Cara mengatasi bahaya radiasi handphone.
ü  Bahaya cahaya radiasi pada komputer.
ü  Cara mengurangi efek dari komputer.
ü  Bahaya cahaya radiasi pada televisi.
3)      Jalannya diskusi
Dari jalannya diskusi kemarin terdapat pertanyaan dan saran yang kami dapat dari kawan-kawan kami dan guru kami.
                         i.              Pertanyaan dan jawaban
1.        Mengapa pria tidak boleh membawa HP di saku celana? (Setyawati Zulfa Masyruroh/32)
2.        Mengapa cahaya radiasi berbahaya bagi makhluk hidup? (Isbakhul Lailatil Fibriyah/14)
3.        Berapa jarak antara leptop dengan mata? (Febrina Mila A.P.N/10)
4.        Bagaimana solusi alami untuk menghindari radiasi komputer? (Annaufal Risvanda Firdaus/03)
5.        Mengapa pada malam hari HP harus dimatikan? (M. Figi Sepdiano/20)
6.        Bagaimana cara mengatasi jarak komputer saat di warnet sedangkan jarak antara komputer dengan mata sudah ditentukan? (Arin Khurota A’yun/05)
7.        Bagaimana cara efektif supaya saat HP  menyala tidak mengganggu organ tubuh? (Bu Rini)
Jawaban :
1.      Karena 25  persen orang yang membawa HP di saku celana akan memiliki sperma yang lebih sedikit dibandingkan dengan orang yang tidak pernah membawa HP di saku celananya.
2.      Karena semua alat elektronik mengeluarkan sejenis medan elektromagnetik yang merupakan salah satu jenis radiasi, dan juga monitor itu menghasilkan radiasi sinar X ultraviolet, dan radiasi elektromagnetik.
3.      Jarak antara leptop dengan mata kita minimal 45 cm.
4.      Kalian biasa menaruh bunga sansiviera atau bunga pedang disamping komputer. Karena bunga sansiviera dipercaya dapat menyerap cahaya radiasi pada komputer.
5.      Karena apabila HP tidak dimatikan saat tidur maka gelombang elektromagnetiknya akan menyerang organ tubuh kita.
6.      Menurut kami, hal seperti itu tidak apa-apa tapi jangan sering-sering mengulangi hal tersebut karena berbahaya.
7.      Dengan menaruhnya di tempat yang luas, dan HP tersebut supaya aman sebaiknya diberi casing anti radiasi HP karena akan mengurangi gelombang radiasi sebesar 66,7 persen.
                       ii.              Saran
Bu Sri Suharini      : “Diskusinya sudah bagus, tapi sebaiknya jika kalian tidak bisa menjawab pertanyaan dari kelompok lain maka kalian harus berusaha untuk menjawab pertanyaan tersebut dengan menjanjikan bahwa kalian akan menjawab pertanyaan tersebut dilain hari.”
4)      Hasil Diskusi
Hasil diskusi yang kami dapat dari diskusi kemarin adalah sebagai berikut  :
Ø  Jika kita suka bermain alat elektronik seperti laptop, handphone, komputer, dan televisi, kita harus menggunakannya dengan bijak dan juga menggunakannya sesuai aturan. Contoh menggunakan alat elektronik yang bijak adalah mematikan handphone pada malam hari agar gelombang elektromagnetiknya tidak mengganggu tubuh kita, menggunakan laptop dan komputer dengan jarak minimal 45 cm, atau dengan tidak terlalu sering menonton televisi agar tidak merusak mata kita. Apabila kita tidak menggunakan alat elektromagnetik dengan bijak, maka efek dari penggunaan alat elektromagnetik dapat dirasakan saat lanjut usia. Maka dari itu bagi kalian yang suka bermain alat elektromagnetik, gunakanlah alat-alat tersebut dengan bijak dan jangan berlebihan.
5)      Lain-lain
Diskusi kemarin masih belum maksimal, karena masih ada kesalahan teknis, seperti saat membuka power point, power pointnya not responding. Dan juga saat menjawab pertanyaan dari kelompok lain, kami terlalu lama untuk menjawab pertanyaan tersebut.
6)      Penutup
Diskusi ditutup dengan permintaan maaf  karena kami masih belum memberikan yang terbaik untuk diskusi kemarin.

No comments for "CONTOH NOTULEN TENTANG BAHAYA CAHAYA RADIASI PADA ALAT ELEKTRONIK"